Dibangun Rumah Singgah Pasien Kanker Anak Standar Internasional Donasi Pelanggan Indomaret

Jumat, 10 Juni 2022

Rumah singgah pasien kanker anak standar internasional ‘Graha YOAI’ (Yayasan Onkologi Anak Indonesia) mulai dibangun. Pembangunan ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Marketing Communication PT Indomarco Prismatama, Feki Oktavianus, Ketua Umum YOAI, Rahmi L Adi Putra dan Ketua Dewan Pembina, Yayasan Kursi Putih, Diah Prasetyo,  Kamis (9/2/2022) di Jakarta. Graha YOAI menempati tanah seluas 348 m2 dengan bangunan 705,02 m2 di Jalan Kemuning 58, Palmerah, Jakarta Barat.

Pembangunan dari donasi pelanggan Indomaret periode 1 April – 30 Juni 2022 dan tanah hibah dari Yayasan Kursi Putih. Rumah singgah dilengkapi fasilitas penanggulangan kanker pada anak secara terpadu, memadai, terjangkau, dan berstandar internasional. Keberadaannya untuk anak-anak pasien kanker dari keluarga tidak mampu.

Image