Dalam rangka meningkatkan kinerja penerimaan negara, Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan (DJPb Kemenkeu) terus melakukan transformasi Sistem Pembayaran Pemerintah secara digital melalui Modul Penerimaan Negara (MPN). DJPb Kemenkeu berkolaborasi dengan berbagai pihak termasuk lembaga persepsi lainnya (LPL) dan perbankan yang berperan sebagai Collecting Agent.
Untuk memastikan kinerja Collecting Agent dalam level terbaik serta mendorong peningkatan kualitas layanan, DJPb Kemenkeu melakukan evaluasi atas kepatuhan dan efektivitas pengelolaan Penerimaan Negara. Evaluasi tersebut berupa penilaian kinerja dengan 3 tujuan yaitu: memastikan kinerja Collecting Agent tetap dalam level terbaik, mendorong peningkatan kualitas layanan, dan memberikan penghargaan kinerja Collecting Agent.
DJPb Kemenkeu memberikan penghargaan berdasarkan penilaian kinerja selama tahun 2021 terhadap 93 Collecting Agent yang diukur berdasarkan 3 indikator, yaitu: kontribusi nominal penerimaan negara, jumlah transaksi, dan kinerja operasional. Agar dapat dibandingkan dengan jenis usaha yang sama, penilaian kinerja Collecting Agent Performance (CAP) Awards 2021 dibagi dalam 5 kategori, yaitu: Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Bank Swasta, Bank Syariah, Bank Pembangunan Daerah (BPD), dan LPL. Indomaret sebagai channel link LPL menerima penghargaan Silver dari CAP Awards 2021.
Indomaret menjadi satu-satunya ritel yang melayani pembayaran transaksi penerimaan negara. “Sejak layanan dibuka pada tanggal 14 Januari 2021, transaksi penerimaan negara di Indomaret mengalami peningkatan lebih dari empat kali lipat,” ujar Marketing Promotion Executive Director PT Indomarco Prismatama (Indomaret), Alvin Widjaja saat menerima penghargaan CAP Awards 2021 di Gedung Dhanapala Kementerian Keuangan, Jakarta, Selasa (25/10/2022).
Prestasi ini menjadi bukti Indomaret menjadi partner DJPb Kemenkeu untuk semakin memberikan kemudahan bagi masyarakat. Layanan Penerimaan Negara di Indomaret terdiri dari Pembayaran Penerimaan Negara Bukan Pajak/ PNBP (DJA), Pembayaran Penerimaan Negara Pajak Online (DJP), dan Pembayaran Penerimaan Negara Bea Cukai (DJBC). Fitur layanan Penerimaan Negara dapat dilayani di lebih dari 20.000 gerai Indomaret, Ceriamart dan aplikasi i.saku.